Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2021

Media Sosial Makin Bergeser Menjadi Media Publik

Sepertinya semakin kesini, media sosial semakin kehilangan fungsinya untuk berinteraksi dengan teman atau orang terdekat. Entahlah kalian merasakannya atau tidak, atau mungkin aku saja yang kehilangan fungsi tersebut?! Jadi, kemarin-kemarin aku lihat aktifitas media sosialku. Dan baru aku sadar, bahwa aku jarang sekali membuka fitur Direct M essage . Interaksiku paling banyak ada di fitur beranda, dan komen postingan. Itupun bukan postingan teman sendiri, tapi page/channel orang lain. Padahal kalau mengingat awal kali media sosial dibuat (misal, Facebook oleh Mark), itu kan ditujukan agar antar teman bisa saling berinteraksi dan berkirim pesan. Mereka bisa berbagi foto, kegiatan, dan komentar satu sama lain. Namun sekarang fungsi itu agak kurang terasa lagi. Facebook, Instagram, Twitter Kalau dipikir-pikir, sebenarnya ini bukan hal yang baru, ya?! Ini pertama kali terjadi pada aplikasi Facebook, ya sekitar masa-masa awal kuliah dulu. Pada masa itu mulai terasa bosan menggunakan aplikas